Saturday, May 17, 2014

Resume Kuliah Umum Manajemen Pendidikan UNJ "Membangun Kewirausahaan Pendidikan"

Hari Rabu yang lalu tepatnya tanggal 14 Mei 2014 lalu telah berlangsung kuliah umum jurusan Manajemen Pendidikan UNJ yang bertemakan "Membangun Kewirausahaan Pendidikan". Kuliah umum yang bertempat di Gedung Sertifikasi Guru UNJ Lantai 9 itu dihadiri oleh seluruh mahasiswa Manajemen Pendidikan UNJ angkatan 2013 hingga 2011, dosen-dosen jurusan Manajemen Pendidikan UNJ dan juga pembicara utama kuliah umum ini yaitu Bapak Dr. Ir. Haidar Bagir, M.A. Sebelum acara kuliah umum dimulai ditampilkan terlebih dahulu berbagai macam pertunjukan seni dari mahasiswa Manajemen Pendidikan UNJ, mulai dari bernyanyi hingga penampilan tarian Betawi.
 Mahasiswa Manajemen Pendidikan 2012 B

Penampilan Tarian Betawi oleh Mahasiswa Manajemen Pendidikan UNJ

Acara kuliah umum dimulai sekitar pukul 10 pagi setelah pembicara datang yaitu Bapak Dr. Ir. Haidar Bagir, M.A. Beliau adalah Direktur Utama Penerbit Mizan dan juga Ketua Yayasan Lazuardi Hayati. Beliau adalah Alumni ITB dan juga Harvard University. Beliau juga pernah terpilih sebagai CEO terbaik di Indonesia pada tahun 2008. Beliau memberikan beberapa materi dalam kuliah umum tersebut. Salah satu yang sangat membuka pikiran saya adalah penjelesan beliau mengenai paradigma pendidikan dan nilai nilai yang harus dimiliki pendidik. Semua yang di sekolah adalah tim pendidik bahkan OB dan office girl juga bagian dari tim pendidik di suatu sekolah. Benda mati atau benda hidup sumber pendidikan bagi anak anak. Dari Kepala Sekolah sampai OB harus ikut serta dalam kedisplinan di sekolah. Beliau bercerita mengenai beberapa usaha yang dijalankannya mulai dari pengalamannya puluhan organisasi bisnis baik sosial ataupun yang lain tetapi yang paling sulit adalah mengelola sekolah. Dibilang sekolah yang paling susah dikelola tetapi mengelola nya dengan sepenuh hati dan juga komitmen.
Dr. Ir. Haidar Bagir, M.A dalam kuliah umum Manajemen Pendidikan UNJ, 14 Mei 2014
  • Cina menghasilkan peniru bukannya inventor. Pendidikan di cina tidak bisa disamakan dengan pendidikan di Finlandia
  • Salah satu kunci keberhasilan pendidikan di Finlandia: dukungan pemerintah yang dahsyat, passionate para pendidikan di Finlandia, orangtua juga bersemangat
  • Di Finlandia jurusan paling tinggi adalah jurusan keguruan dan ilmu pendidikan



  • Pekerjaan guru sebagai passion
  • Guru (sanskerta) pengusir kegelapan dan kebodohan
  • Guru adalah yang melampaui sifat dan bentuk artinya orang yang telah menemukan Tuhan di dalam dirinya. Dalam perjanjian baru ada istilah didaskalos artinya guru atau pengajar.



  • Dalam islam guru itu disebut mualim ketiganya itu fungsi ketuhanan
  • Mualim dari alam
  • Guru disebut mualim. Tuhan juga mualim.
  • Jalan menuju surga seorang guru sangatlah dekat.
  • Jadi pendidik yang setengah hati dosanya besar
  • Profesi yang paling dekat dengan Tuhan adalah orang yang punya ilmu yaitu guru
  • Pekerjaan yang paling dekat ke surga tapi resiko nya juga yang paling besar



  • Pekerjaan yang membutuhkan keahlian disebut profesi
  • Sinonim dari profesi adalah vokasi atau kejuruan
  • Kata vokasi artinya panggilan Tuhan.
  • Melihat suatu pekerjaan sebagai vokasi berari melihatnya sebagai suatu panggilan hidup. Dengan kata lain, tujuan hidup, yang sekaligus adalah sesuatu yang dihasratkan
  • Kata passion. Guru atau pendidik harus bekerja dengan passion. Orang yang bekerja dengan passion berarti siap menerima penderitaan karena pekerjaan tersebut dan cinta terhadap pekerjaan
    Kuliah Umum "Membangun Kewirausahaan Pendidikan"
Catatan Mengenai Perkuliahan Umum "Membangun Kewirausahaan Pendidikan"


No comments:

Post a Comment